Sopan Santun Bisa Menjadi Kunci Sukses - Buku Onlineku

Buku Onlineku

Berbagai Informasi Penting

Advertisement

test banner

Senin, 06 Mei 2013

Sopan Santun Bisa Menjadi Kunci Sukses


Ingin sukses dalam segala sesuatu yang anda lakukan, ternyata caranya tidak sesulit yang anda bayangkan. Ketika anda bertemu pertama kalinya dengan seseorang, sebaiknya sebut namanya dan katakan bahwa anda senang bertemu dengannya.
Lalu jabat tangannya sambil tersenyum. Karena dengan tersenyum merupakan alat yang kuat untuk merebut hati orang dan dijadikan sebagai penentu pertama dalam membujuk seseorang.


Penampilan seseorang juga bisa memberikan kesan baik. Apalagi jika anda mempunyai postur tubuh yang baik, ternyata dapat menimbulkan rasa percaya diri anda semakin besar.
Pada saat anda bertemu, pertahankan kontak mata ketika anda sedang berbicara karena bukan hanya menunjukkan rasa percaya dengan pengetahuan anda tentang topik yang anda bahas. Tapi juga membuat anda tampak lebih dapat dipercaya.
Bila seseorang dapat menatap langsung ke mata seseorang dengan apa yang dikatakannya, maka dapat dikatakan dia telah berhasil meyakinkan oranglain.

Mulailah untuk belajar mendengarkan orang lain, sehingga anda semakin banyak mengetahui apa yang membuat orang tersebut senang. Setidaknya, anda dapat mempelajari sifat dan karakternya.
Sebaiknya anda perlakukan mereka dengan sopan dan bersahabat, sehingga mereka merasa kehadirannya sangat disambut baik oleh anda. Usahakan jangan terlalu serius dalam membicarakan permasalahan anda, beri sedikit lelucon tapi jangan menyinggung perasaannya.

Kutipan : http://www.perempuan.com/read/sopan-santun-bisa-menjadi-kunci-sukses

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here